• Sabtu, 30 September 2023

Bupati Edimin : Tera Ulang Timbangan Pada Retail Modren Jadikan Labusel Tertib Ukur

- Rabu, 7 Juni 2023 | 06:52 WIB
Petugas Disperindag saat melakukan tera ulang timbangan pedagang di salah satu supermarket (Realitasonline.id/RS)
Petugas Disperindag saat melakukan tera ulang timbangan pedagang di salah satu supermarket (Realitasonline.id/RS)


Labusel - Realitasonline.id | Bupati Labuhanbatu Selatan (Labusel) H Edimin berharap, dilakukannya tera ulang timbangan atau Pemeriksaan Kebenaran Timbangan pada Retail Modern, agar Kabupaten Labusel menjadi daerah tertib ukur.

"Semoga Kabupaten Labuhanbatu Selatan kita cintai ini, menjadi daerah tertib ukur. Setiap alat ukur, alat takar, alat timbang dan alat perlengkapan lain digunakan masyarakat sesuai ketentuan," ujar Bupati.

Tera Ulang Timbangan yang ada di Kabupaten Labuhanbatu Selatan, dilakukan Unit Metrologi Legal (UML) Dinas Koperasi UMKM serta Perdagangan Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Senin kemarin (06/06/23).

Baca Juga: Tak Lagi Menjabat Tetapi Staf Ahli Bupati Deli Serdang Ini Masih Menguasai Jatah Rumah Milik Dinas Perikanan

Kegiatan ini sesuai Amanat Undang Undang No 2 Tahun 1981 Tentang Metrologi Legal dan Undang Undang No 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen, sehingga semua pihak tidak dirugikan, baik masyarakat konsumen maupun pedagang.

Bupati berpesan agar Kabupaten Labuhanbatu Selatan daerah menjadi daerah yang tertib ukur, dimana setiap  alat ukur, alat takar, alat timbang dan alat perlengkapan lain yang digunakan masyarakat sesuai ketentuan.

Baca Juga: Bacaleg di Abdya Mulai Tes Kemampuan Baca Al Quran Ini Peraturan Di Aceh

Beliau menambahkan, kegiatan ini diharapkan mampu melindungi masyarakat, dari transaksi yang merugikan akibat alat timbang yang tidak sesuai ketentuan, serta meningkatkan kepatuhan pelaku usaha dalam hal melakukan Tera Ulang Alat Timbang.(RS)

Editor: Mery Ismail

Tags

Artikel Terkait

Terkini

BRI Lima Puluh Bayar Klaim Asuransi BRI life

Sabtu, 12 Agustus 2023 | 09:30 WIB

Telkom: PaDi UMKM Perluas Jaringan Pasar ke BUMN

Sabtu, 5 Agustus 2023 | 14:30 WIB

Bio Farma dan MSD Luncurkan NUSAGARD

Sabtu, 5 Agustus 2023 | 07:30 WIB
X