Jokowi Sebut Jangan Campur Adukkan Bola dan Politik, Padahal Dulu Larang Anies Kasih Tropi ke Persija, Karma?

- Sabtu, 1 April 2023 | 16:11 WIB
Presiden Jokowi dan Anies Baswedan (Realitasonline.id/ Kompas.com)
Presiden Jokowi dan Anies Baswedan (Realitasonline.id/ Kompas.com)


Jakarta - Realitasonline.id | Presiden Jokowi mengatakan jangan campur adukkan olahraga dan politik. Padahal, dulu pihaknya melarang Anies Baswedan turun ke lapangan memberikan tropi ke Persija.

Ucapan Presiden Jokowi itu buntut dari adanya penolakan Timnas Israel pada Piala Dunia U-20 di Indonesia. Padahal, justru orang dekat Presiden Jokowi yang menyuarakan agar Timnas Israel tidak masuk ke Indonesia.

"Saat itu semua pihak berjuang keras bersama-sama agar Indonesia bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 dan akhirnya bulan Oktober 2019, Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 oleh FIFA," kata Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Selasa (28/3/2023).

Baca Juga: Cerita Rusty Kenang Sahabatnya Meninggal saat Kebakaran di Pining Gayo Lues

"Jadi, jangan mencampuradukkan urusan olahraga dan urusan politik," tandas Presiden Jokowi.

Namun nyatanya, justru rekan separtai Presiden Jokowi yang dinilai mencampuradukkan olahraga ke ranah politik. Diketahui, Ganjar Pranowo dan Gubernur Bali I Wayan Koster yang menolak Timnas Israel ke Indonesia.

Akibatnya dari penolakan itu, Ganjar Pranowo dan I Wayan Koster menjadi blunder hingga berujung Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Walaupun, dalam pernyataan resminya, FIFA menyebut kalau pembatalan itu tidak dikarenakan penolakan Timnas Israel.

Menimbang pernyataan Presiden Jokowi yang bilang kalau olahraga jangan dicampuradukkan dengan politik, Geisz Chalifah mengenang dulu Anies Baswedan sempat menjadi korban politik.

 

https://twitter.com/GeiszChalifah/status/1641837692932718592?t=Koh7ZjY2MiFV-q3bzt3vIA&s=19

 

 

"Jangan campur adukkan sepak bola dengan politik. Lalu Sang Gubernur hanya boleh melihat dari kejauhan ketika tim kesebelasan yang dibinanya (Persija) menjurai kejuaraan. Dia tak diperbolehkan untuk ikut turun ke lapangan," kata Geisz di Twitternya seperti dilihat Sabtu (1/4/2023). (Pernyataan telah disesuaikan PUEBI)

"Dua orang Paspampres tidak mungkin senekat itu kalau tidam ada yang suruh, karena ini adalah hajatnya DKI yang notabene Pak Anies gubernurnya. Jelas ini politis, takut nama Pak Anies yang akan menggema. Tapi Anies tidak purik dan ngambek, jiwa besar sang pemimpin malah dikagumi penonton," balas warganet. (Pernyataan telah disesuaikan PUEBI)

Baca Juga: Piala Dunia U-20 Terancam, Sampai Erick Thohir Tengah Malam ke FIFA, Denny Siregar malah Sentil Anies Baswedan

Halaman:

Editor: Iin Prasetyo

Sumber: Twitter

Tags

Artikel Terkait

Terkini

David Rumakiek Resmi Berpisah Dengan Persib

Kamis, 25 Mei 2023 | 20:09 WIB
X